Jakarta Cinta memang misteri. Jodoh tak pernah bisa diprediksi kapan akan datang. Terkadang perasaan cinta hadir pada orang-orang terdekat yang sebelumnya tidak pernah terpikir untuk hadir dalam benak. Tak ada yang tahu tentang jodoh selain Tuhan.
Terkadang orang berpikir jodoh mereka tak kunjung datang. Padahal tak menutup kemungkinan cintamu sudah berada di dekatmu, hanya kamu saja yang kurang peka. Seperti kisah wanita yang menikahi mantan kekasih kakaknya. Kisah cinta ini pun baru-baru ini viral di Facebook.
Kisah ini diketahui publik dari akun Facebook bernama Mas Jho. Akun ini mengunggah video seorang wanita berbusana pengantin yang tengah bersimpuh di depan wanita berhijab biru. Sosok dalam video itu ternyata adalah adik meminta restu kepada sang kakak.
Sang adik terlihat meminta restu karena 'melangkahi' atau menikah terlebih dahulu. Sang kakak terlihat beberapa kali menyeka air matanya. Bukan hanya itu, caption yang ada di akun tersebut juga menjadi soroton warganet. Kisah cinta ini pun banyak mengundang komentar netizen.
Tak hanya mendahului, sang adik pun ternyata menikah dengan mantan kekasih kakaknya. Tentu hal tersebut memberi kesan tertentu bagi kakaknya. Momen haru pun terjadi di antara keduanya.
"Pernikahan sang adek + melangkahi si kakak. Ternyata calon suami si adek mantan pacar si kakak. Jodoh siapa yang tau," keterangan yang tertulis dalam unggahan tersebut.
Kala meminta restu, mempelai wanita bahkan sampai bersimpuh dan menangis di kaki sang kakak. Wanita berkebaya biru yang diketahui sebagai kakaknya itu pun tampak sesekali mengusap air mata yang jatuh di wajahnya. Sementara, seorang wanita berusaha menenangkannya.
Cerita Viral di Media Sosial
Setelah berlutut kemudian mereka berdua berpelukan dan sang adik menuju tempat duduk pengantin. Video tersebut lantas dibanjiri komenan netizen yang memberikan semangat pada sang kakak. Postingan dari akun Facebook Mas Jho ini mengundang banyak reaksi netizen. Bahkan video tersebut sudah dibagikan lebih dari 6900 kali dan mendapat 1400 like serta 651 komentar.
"Semoga kakaknya disegerakan jodohnya dan diberikan jodoh yang terbaik," ujar akun @lestarililia.
"Dehhh sakit 2 kali cuy," komentar akun @nursakinahmaulana.
"Moga kakaknya dapet yang terbaik jauh lebih baik dan dimudahkan jodoh nya..aamiin," tulis akun @my_5by.
#Sumber
0 Komentar